SIMEULUE - Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Letkol Laut (P) Oyu Mulia Sukmana, S.T., M.T., M.Tr.Opsla., melaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas Panda/Sub Panda Penerimaan Caba/Cata PK Gelombang ll TA. 2024 secara Vidio Konference (Vicon), bertempat di Gedung Malahayati Mako Lanal Simeulue, Kamis (08/08/2024).
Sebanyak 49 peserta Calon Bintara dan Tamtama PK yang telah melaksanakan validasi terdiri dari 29 peserta Calon Bintara Pria, 2 peserta Calon Bintara Wanita, dan 18 peserta Calon Tamtama.
Usai Penandatanganan Pakta Integritas, Danlanal Simeulue selaku Ketua Sub Panda Lanal Simeulue memberikan pengarahan kepada peserta Calon Bintara dan Calon Tamtama PK TNI AL Gelombang II TA. 2024.
Dalam arahannya, disampaikan “Perhatikan Untuk Para Casis bahwasanya Lanal Simeulue merupakan Sub Panda, disini hanya melaksanakan Tes Kesehatan awal Atau Kesehatan I yang selanjutnya jika para Casis lolos Tes Kesehatan awal akan diberangkatkan ke Lantamal I Belawan untuk melanjutkan seleksi tahap daerah.
Danlanal Simeulue juga berpesan kepada seluruh casis untuk tetap berlatih disetiap materi yang akan diujikan seperti Psikotest maupun juga Jasmani. Bagi para casis kalian disini berkompetisi dimana akan diambil yang terbaik, saya harapkan para casis memberikan hasil yang terbaik dan mampu bersaing dalam melaksanakan semua rangkaian seleksi.
Dalam seluruh rangkaian seleksi tidak dipungut biaya dan bagi para casis harap melapor jika mendapat pungutan biaya ataupun jika ada Panitia yang menjanjikan kelulusan.
(Pen Lanal Simeulue/Hendi)